NUSANTARA VOICE, JAKARTA – Dugaan ijazah palsu mantan Presiden Joko Widodo (Jokowi) terus menjadi polemik publik. Isu yang sempat dianggap selesai, kembali memicu kontroversi setelah berbagai pihak mempertanyakan keaslian dokumen pendidikan kepala negara dua periode itu.
Sejak isu ini mencuat, publik hanya disuguhi salinan fotokopi ijazah. Bahkan, saat gelar perkara di Bareskrim Polri, dokumen tersebut hanya ditampilkan di layar, tanpa bukti fisik. Banyak pihak menilai ini sebagai bentuk ketertutupan terhadap transparansi informasi, apalagi menyangkut pejabat publik sekelas presiden.
Tak hanya di Indonesia, fenomena penyalahgunaan atau manipulasi gelar akademik juga terjadi di berbagai belahan dunia. Skandal serupa pernah menyeret pemimpin dan pejabat tinggi negara. Berikut deretan nama besar yang pernah dihantui persoalan ijazah dan kredibilitas akademik:
1. Bola Tinubu – Presiden Nigeria
Pada 2023, nama Bola Tinubu jadi sorotan usai dituduh menggunakan ijazah palsu dari Universitas Chicago. Tuduhan ini dilayangkan oleh lawan politiknya, Atiku Abubakar. Namun hasil klarifikasi pihak universitas menyatakan tak menemukan bukti Tinubu pernah lulus dari sana. Meski membantah keras, proses hukumnya terus berjalan di Mahkamah Agung Nigeria.
2. Ali Kordan – Eks Menteri Dalam Negeri Iran
Ali Kordan pada 2008 mengklaim menerima gelar doktor kehormatan dari Universitas Oxford. Tapi setelah diselidiki, Oxford membantah pernah memberi penghargaan akademik tersebut. Kordan akhirnya mengakui telah tertipu oleh oknum yang mengaku dari Oxford dan memilih mundur dari jabatannya.
3. Aamir Liaquat Hussain – Mantan Menteri Agama Pakistan
Komentar